Bismillaahirrohmaanirrohiim.
Assalaamu alaikum warohmatulloohi wa barokatuh ;
Sungguh suatu perjalanan yang penuh rintangan penuh godaan penuh keragu-raguan untuk menapaki gelapnya "zona tidak nyaman".
Sesuai dengan lingkupnya yang zona tidak nyaman so pasti jauu..h dari suasana enak ,santai dan di penuhi dengan hingar bingarnya kenikmatan akan tetapi aku ingin sekali mengarungi zona tersebut yang menurutku bisa lebih nyaman dari pada zona nyaman sekalipun loh ko' bisa ya !
Sekitar dua tahun yang lalu ( bulan ,tanggal lupa ) ku niatkan dalam hati untuk menempuh perjalanan menuju zona tidak nyaman,dengan terus menggenggam bara mimpi aku yakin melangkah ( Bismillaahirrohmaanirrohiim )
Langkah awal aku menemukan celah usaha yang ku anggap mudah sekali lalu ku masuk ternyata tak semudah yang ku bayangkan namun dengan tekat dan determinasi yang kuat akupun bisa berjalan meski belum begitu tegak dan cebat,lantas dalam perjalanan ku lihat lagi sebuah cahaya terang bahkan menyilaukan mata ( hatiku ) yang notabene baru bangga bisa melewati langkah pertama di zona tidak nyaman.dengan yaqin dan smangat yang terlalu menggebu akhirnya ku masuk menerobos cahaya itu ,ooo..sungguh ternyata aku terperdaya aku tergelincir inilah pelajaran yang sangaaat luar biasa buat ku.
Aku merasa terpuruk aku terjerembab dalam dasar keragu- raguan namun mimpi itu tidak lepas dan aku harus bangkit ..bangkit..bangkit lagi.sejenak aku terdiam merenung ternyata dalam wirausaha harus fokus satu (1) item saja dulu baru kalau sudah benar benar siap baru ekspansi ke usaha yang lain baru ku mengerti " jangan pernah mengejar dua kelinci" alih alih lepas keduanya.
Jadi untuk berwirausaha fokuslah,berjiwa besar,berkemauan kuat,dan penuh determinasi,
(bersambung)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar